Pilihan +INDEKS
Selama Nataru, Personel Kodim 0314/Inhil Bersama Tim Gabungan Intensifkan Pengamanan di Pelabuhan Pelindo Tembilahan
INHIL – Dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), Kodim 0314/Inhil bersama tim gabungan mengoptimalkan pengamanan di Pelabuhan Pelindo Tembilahan. Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan aktivitas pengunjung selama hari-hari besar tersebut.

Tim gabungan yang terdiri dari Kodim 0314/Inhil, Pos TNI AL Tembilahan, Polres Inhil, Satpol PP Inhil, Dishub Inhil, Damkar Inhil, KSOP Inhil, Disnaker Inhil dan Basarnas Inhil bersinergi dalam memberikan pelayanan keamanan dan ketertiban. Selain menjaga keamanan, mereka juga membantu penumpang, khususnya lansia, saat menaiki speedboat.

Komandan Kodim 0314/Inhil, Letkol Inf Fikky Nur Kuncoro Jati, S.H., M.Han., menegaskan bahwa pengamanan ini bertujuan untuk mencegah potensi kejahatan, menjaga ketertiban dan menciptakan suasana kondusif di tengah tingginya aktivitas masyarakat.
"Kehadiran personel Kodim 0314/Inhil bertujuan untuk memastikan keamanan, ketertiban dan keselamatan penumpang. Dengan meningkatnya aktivitas selama Natal, Tahun Baru dan libur sekolah, langkah ini menjadi penting agar masyarakat dapat merasa aman," ujar Dandim, Sabtu (28/12/2024).
Selain itu, personel juga memberikan imbauan kepada penumpang untuk selalu waspada terhadap barang bawaan dan mematuhi peraturan pelabuhan demi kenyamanan bersama.
"Semoga kegiatan ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, sehingga mereka dapat bepergian dengan tenang dan selamat sampai tujuan," tambahnya.
Upaya pengamanan di pelabuhan ini menjadi bukti nyata sinergi antara Kodim 0314/Inhil dan instansi terkait dalam mendukung mobilitas masyarakat selama momen penting seperti Nataru.
Berita Lainnya +INDEKS
Pengawasan SDM, Babinsa Sertu Edili Pererat Silaturahmi dan Ajak Warga Jauhi Perilaku Negatif
KATEMAN — Dalam rangka mempererat hubungan serta meningkatkan pembinaan terito.
Dukung Program Pemerintah, Babinsa Kateman Dampingi Makan Bergizi Gratis
KATEMAN – Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk meningkatkan asupan .
Patroli Tapal Batas, Babinsa Koramil 06/Kateman Ajak Jaga Lingkungan Bebas dari Karhutla
KATEMAN – Babinsa Koramil 06/Kateman, Sertu Lendi Piter Sirimba, mengajak masy.
Dandim 0314/Inhil Tinjau Lokasi Pembangunan SPPG Desa Terpencil
INHIL – Komandan Kodim (Dandim) 0314/Indragiri Hilir (Inhil), Letkol Arm Wahib.
Dukung Pemenuhan Gizi Anak, Babinsa Koramil 06/Kateman Kawal Program MBG
KATEMAN – Dalam rangka mendukung program pemerintah guna meningkatkan asupan g.
Silaturahmi Bersama Warga Binaan, Babinsa Koramil 06/Kateman Ajak Jauhi Judi Online dan Narkoba
KATEMAN – Babinsa Koramil 06/Kateman, Praka Riski Amanda, melaksanakan kegiata.







