Pilihan +INDEKS
Bupati Kasmarni : "Helat MTQ ke-43 Tingkat Provinsi Riau Akan Dipublikasikan Langsung Oleh LPP TVRI Stasiun Riau"
BENGKALIS, TRANSMEDIARIAU. COM- Bupati Bengkalis Kasmarni menerima kunjungan audiensi Kepala LPP TVRI Stasiun Riau, Didik Kusjadmika didampingi Kepala Pengembangan Usaha Sri Pujiastuti dan staf Rihadhatul'aisy Syam di rumah aspirasi, Wisma Daerah Sri Mahkota Bengkalis. Senin, 16 Juni 2025.
Didik menjelaskan, LPP TVRI Stasiun Riau berkeinginan untuk ikut meliput secara langsung pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-43 Tingkat Provinsi Riau yang akan dilangsungkan di Kabupaten Bengkalis.Didik bersama jajarannya akan membuat studio mini dan akan menyiarkan Jurnal MTQ Bengkalis.
"MTQ jadi event yang luar biasa dan Kami ingin sekali menyebarluaskan acara ini. Kita menggaungkan supaya MTQ Provinsi Riau ini di Kabupaten Bengkalis menjadi event yang mendapat perhatian publik," ucapnya.
Bupati Kasmarni menyambut baik rencana LPP TVRI Stasiun Riau, menurut Kasmarni suksesnya pelaksanaan MTQ tidak hanya dari sisi penyelenggaraan fisik, tetapi juga dari aspek publikasi dan penyiaran agar dapat menjangkau seluruh masyarakat di seluruh penjuru negeri. TVRI bisa mencerahkan bagaimana pelaksanaan MTQ berlangsung sukses. Mari berkolaborasi, bersinergi mensukseskan pelaksanaan MTQ Tingkat Provinsi Riau," ungkap Kasmarni.

Saat audiensi ini, Bupati Kasmarni didampingi Wakil Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Johansyah Syafri, Kadiskominfotik H. Suwarto serta sejumlah Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Pemkab Bengkalis.**
Berita Lainnya +INDEKS
Tahapan Seleksi sudah Selesai, Perangkat Desa Pulau Sengkilo di Inhu Tak Kunjung Dilantik
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU.
Kolaborasi BPJS dan Gojek, Pastikan Pengemudi Mitra Terlindungi Program JKN
TRANSMEDIARIAU.COM, JAKARTA.
Kebakaran Ruang Kesra Setda Inhil Jadi Alarm Serius, DPRD Riau Minta Perbaikan Instalasi Menyeluruh
TRANSMEDIARIAU.COM - Insiden kebakaran yang terjadi di ruangan Bagian Kesejahter.
Menjadi Gerbang Strategis Perdagangan Dunia. Gubernur Ansar : Kadin Harus Menjadi Rumah Besar Dunia Usaha di Kepri.
Transmediariau.com, Tanjungpinang – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad menegaskan posi.
Terpilih Pimpin Kadin Kepri 2026 - 2031, Ir. Mustava, MM : Siap Perkuat Sinergi, Program Strategis dan Perluas Investasi.
Transmediariau.com, Tanjungpinang– Musyawarah Provinsi (Musprov) ke V Kamar Dagang dan Industri.







