Pilihan +INDEKS
Bunda Literasi Inhil Resmikan Rumah Baca Kecamatan Tembilahan
TRANSMEDIARIAU.COM - Bunda Literasi Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Hj. Katerina Susanti meresmikan Rumah Baca Kecamatan Tembilahan di Madrasah Diniyah Awalnya (MDA) Al-Muhibbin yang terletak di Kelurahan Pekan Arba, Kecamatan Tembilahan, Selasa (30/09).
Dalam sambutannya, Hj. Katerina Susanti mengajak generasi muda gemar membaca dan menjadikan perpustakaan sebagai sarana belajar.
“Saya berpesan agar pengelola perpustakaan terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan. Majelis guru dan tenaga pendidik, mari kita bersama-sama memotivasi siswa agar gemar membaca dan memanfaatkan perpustakaan sebagai tempat belajar,” himbaunya.
Ia juga menekankan pentingnya peran orang tua dalam menanamkan kecintaan membaca pada anak-anak sejak usia dini.
“Mari kita jadikan literasi sebagai gerakan bersama untuk mencerdaskan masyarakat Inhil,” tambahnya.
Di kesempatan yang sama, Bupati Inhil yang diwakili Asisten I Setda Inhil, H. Fajar Husein, menyampaikan apresiasi atas berdirinya perpustakaan tersebut.
“Kehadiran perpustakaan ini diharapkan dapat memudahkan kita dalam mewujudkan masyarakat Inhil yang cerdas dan berdaya imbuhnya, "imbuhnya. (HKR)
Berita Lainnya +INDEKS
Tahapan Seleksi sudah Selesai, Perangkat Desa Pulau Sengkilo di Inhu Tak Kunjung Dilantik
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU.
Kolaborasi BPJS dan Gojek, Pastikan Pengemudi Mitra Terlindungi Program JKN
TRANSMEDIARIAU.COM, JAKARTA.
Kebakaran Ruang Kesra Setda Inhil Jadi Alarm Serius, DPRD Riau Minta Perbaikan Instalasi Menyeluruh
TRANSMEDIARIAU.COM - Insiden kebakaran yang terjadi di ruangan Bagian Kesejahter.
Menjadi Gerbang Strategis Perdagangan Dunia. Gubernur Ansar : Kadin Harus Menjadi Rumah Besar Dunia Usaha di Kepri.
Transmediariau.com, Tanjungpinang – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad menegaskan posi.
Terpilih Pimpin Kadin Kepri 2026 - 2031, Ir. Mustava, MM : Siap Perkuat Sinergi, Program Strategis dan Perluas Investasi.
Transmediariau.com, Tanjungpinang– Musyawarah Provinsi (Musprov) ke V Kamar Dagang dan Industri.







