Pilihan +INDEKS
Wakil Bupati Inhil Lantik Hj. Katerina Susanti Sebagai Ketua GOW, Ajak Perempuan Bersatu Bangun Daerah
TRANSMEDIARIAU.COM - Wakil Bupati Indragiri Hilir Yuliantini secara resmi melantik pengurus Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Indragiri Hilir, bertempat di Aula Gedung Wanita Tembilahan, Selasa 21 Oktober 2025.

Dalam pelantikan tersebut, Hj. Katerina Susanti yang juga merupakan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Indragiri Hilir resmi dikukuhkan sebagai Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Indragiri Hilir masa bakti 2025–2030.
Wakil Bupati Inhil Yuliantini dalam sambutannya menyampaikan harapan agar seluruh pengurus GOW yang baru dilantik dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab dan semangat kebersamaan.

“Mari bersama-sama membangun Kabupaten Indragiri Hilir menjadi lebih baik lagi, dengan peran aktif dan kontribusi nyata kaum perempuan di berbagai bidang pembangunan,” ujarnya.
Lebih lanjut, Yuliantini mengapresiasi peran strategis organisasi wanita dalam memperkuat ketahanan keluarga, meningkatkan kualitas sumber daya perempuan, serta mendukung program-program pemerintah daerah yang berpihak pada kesejahteraan masyarakat.

Acara pelantikan turut dihadiri oleh unsur Forkopimda Kabupaten Indragiri Hilir, para kepala Organisasi Perangkat Daerah, serta tamu undangan lainnya.
Berita Lainnya +INDEKS
Tahapan Seleksi sudah Selesai, Perangkat Desa Pulau Sengkilo di Inhu Tak Kunjung Dilantik
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU.
Kolaborasi BPJS dan Gojek, Pastikan Pengemudi Mitra Terlindungi Program JKN
TRANSMEDIARIAU.COM, JAKARTA.
Kebakaran Ruang Kesra Setda Inhil Jadi Alarm Serius, DPRD Riau Minta Perbaikan Instalasi Menyeluruh
TRANSMEDIARIAU.COM - Insiden kebakaran yang terjadi di ruangan Bagian Kesejahter.
Menjadi Gerbang Strategis Perdagangan Dunia. Gubernur Ansar : Kadin Harus Menjadi Rumah Besar Dunia Usaha di Kepri.
Transmediariau.com, Tanjungpinang – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad menegaskan posi.
Terpilih Pimpin Kadin Kepri 2026 - 2031, Ir. Mustava, MM : Siap Perkuat Sinergi, Program Strategis dan Perluas Investasi.
Transmediariau.com, Tanjungpinang– Musyawarah Provinsi (Musprov) ke V Kamar Dagang dan Industri.







