Pilihan +INDEKS
Kurangi Debu, PT Agrinas Palma Nusantara KSO PT Tiga Raja Mas Lakukan Penyiraman Jalan Warga
INHU — Memasuki musim kemarau yang mulai terasa di sejumlah wilayah, debu jalanan menjadi salah satu keluhan utama masyarakat, khususnya di kawasan yang dilalui kendaraan bermuatan berat. Kondisi ini dinilai dapat mengganggu aktivitas harian sekaligus berdampak pada kesehatan warga.
Menyikapi hal tersebut, PT Agrinas Palma Nusantara KSO PT Tiga Raja Mas mengambil langkah nyata dengan melakukan penyiraman jalan lingkungan masyarakat di Dusun Kayu Kawan, Desa Sungai Akar, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), pada Rabu(28/1/2026).
.jpg)
Kegiatan penyiraman jalan dilakukan menggunakan armada mobil tangki air milik perusahaan, dengan sasaran ruas jalan pemukiman warga yang kerap berdebu dan menjadi akses utama aktivitas masyarakat sehari-hari. Langkah ini disambut positif oleh warga setempat karena dinilai mampu mengurangi polusi debu, terutama bagi anak-anak dan lansia.
Direktur PT Tiga Raja Mas, Zaidi, mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk memberikan manfaat langsung bagi masyarakat di sekitar wilayah operasional.
“Musim kemarau identik dengan meningkatnya debu yang berpotensi mengganggu kesehatan masyarakat. Penyiraman jalan ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial perusahaan agar aktivitas warga tetap nyaman dan lingkungan tetap terjaga,” ujar Zaidi.
Ia menegaskan, perusahaan tidak hanya berfokus pada kegiatan usaha, tetapi juga mengedepankan hubungan yang harmonis dengan masyarakat sekitar.
“Kami ingin tumbuh dan berkembang bersama masyarakat. Apa yang kami lakukan mungkin sederhana, namun kami berharap dampaknya bisa dirasakan langsung oleh warga,” tambahnya.
Sementara itu, warga Dusun Kayu Kawan mengaku sangat terbantu dengan adanya kegiatan penyiraman jalan tersebut. Opung Leoni boru Manurung, salah seorang warga, menyampaikan apresiasinya kepada pihak perusahaan yang dinilai responsif terhadap kondisi lingkungan.
“Kalau sudah musim panas, debu sangat tebal, apalagi saat kendaraan lewat. Dengan adanya penyiraman ini, jalan jadi lebih nyaman dan tidak terlalu berdebu. Kami mengucapkan terima kasih kepada PT Tiga Raja Mas,” ungkapnya.
Hal senada juga disampaikan warga lainnya yang berharap kegiatan penyiraman jalan dapat terus dilakukan secara berkala selama musim kemarau berlangsung.
Melalui kegiatan ini, PT Agrinas Palma Nusantara KSO PT Tiga Raja Mas kembali menunjukkan perannya sebagai mitra masyarakat, tidak hanya dalam mendukung aspek ekonomi, tetapi juga dalam menjaga kualitas lingkungan dan kenyamanan hidup warga di sekitar wilayah operasional.
Berita Lainnya +INDEKS
CSR Sambu Group Perkuat Infrastruktur Desa dan Lindungi Kebun Kelapa Petani di Penjuru
INHIL - Sambu Grup sebagai perusahaan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) yang t.
Bencana Banjir Kemuning: Pemerintah Dinilai Belum Memiliki Mitigasi Bencana yang Komprehensif
TRANSMEDIARIAU.COM - Banjir kembali merendam sejumlah desa di Kecamatan Kemuning.
Pemuda Pancasila Inhu Salurkan Bantuan Banjir ke Sumut, Aceh, dan Sumbar
TRANSMEDIARIAU.COM INHU – Organisasi Pemuda Pancasila (PP) Majelis Pimpinan Cabang (MPC) K.
SMA 1 Selayar Ikut Sukseskan Penggalangan Dana untuk Korban Bencana Sumatra Sesuai Himbauan Gubernur Kepri.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga – SMA Negeri 1 Selayar melaksanakan aksi penggalang.
Solidaritas Forkopimcam Selayar, Pemuda Pancasila dan Pelajar SMA Selayar Galang Dana untuk Korban Bencana di Sumatra.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga – Rasa kepedulian sosial terhadap sesama kembali di.
Ketum HIPPMA Insel Dukung Rencana Pinjaman 200 Miliar Pemkab Inhil: “Jika Demi Pembangunan, Kita Kawal dan Kita Dukung”
TRANSMEDIARIAU.COM - Rencana Bupati Indragiri Hilir, Herman, untuk mengajukan pi.







