Pilihan +INDEKS
CEO RMB Hospitals Grup, Donny, Pimpin Proyek Pengembangan RSU Mutia Sari
Bupati Kasmarni Hadiri Peletakan Batu Pertama Pengembangan Gedung RSU Mutia Sari
DURI, TRANSMEDIA RIAU. COM - Pengembangan RSU Mutiasari di Duri, Kecamatan Mandau, Bengkalis, resmi dimulai dengan peletakan batu pertama pada Rabu, 26 Januari 2026.
Proyek ini dipimpin oleh CEO RMB Hospitals Grup, Donny Adelino, S.T.,sebagai wujud amanah almarhum ayahnya untuk menghadirkan fasilitas kesehatan yang lebih representatif, modern, dan prioritas pada kebutuhan pasien.
CEO RMB Hospitals Group, Donny Adelino, S.T., menyampaikan bahwa pengembangan RSU Mutiasari dilakukan untuk meningkatkan kualitas layanan medis dan memenuhi kebutuhan masyarakat akan fasilitas kesehatan yang lebih baik di wilayah Mandau dan sekitarnya.
Menurut Donny, pengembangan RSU Mutiasari bertujuan menghadirkan fasilitas kesehatan yang lebih representatif dan mampu menjawab tantangan kebutuhan layanan medis masyarakat Bengkalis, khususnya di Kecamatan Mandau.
"Peletakan batu pertama ini menjadi simbol komitmen dan keberanian kami untuk melangkah lebih maju, dengan prinsip bahwa kebutuhan pasien adalah prioritas utama,” tegasnya.
Donny juga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah, para mitra, tokoh masyarakat, tenaga medis, serta seluruh karyawan dan keluarga besar RSU Mutia Sari atas dukungan yang diberikan.
“Kami memohon doa dan dukungan agar proses pembangunan berjalan aman, lancar, dan memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat,” pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Kasmarni S. Sos. M.M.P., turut menyampaikan sambutannya. Kasmarni mengapresiasi langkah maju CEO dalam pengembangan Gedung RSU MutiaSari yang menjadi langkah awal komitmen untuk pelayanan kesehatan masyarakat Mandau.
Bupati Kasmarni juga berpesan agar Pihak RSU tetap menjaga komitmen dalam pelayanannya, serta menjaga silaturahmi yang baik terhadap masyarakat di sekitar karena RSU MutiaSari letaknya berdampingan dengan lingkungan masyarakat sekitar.
"Kami berharap keberadaan RSU Mutia sari juga terus memperhatikan masyarakat sekitar. Pengembangan RSU Mutia sari diharapkan menjadi tonggak penting dalam peningkatan kualitas pelayanan kesehatan dan wujud komitmen jangka panjang dalam mendukung derajat kesehatan masyarakat Kabupaten Bengkalis, " ujar Kasmarni.
Sementara itu, Ketua LAMR Mandau, Zulfan Efendi, S.Sos., turut menyampaikan ucapan tahniah atas dimulainya pembangunan gedung RSU Mutiasari. Ia menyebut keberadaan rumah sakit swasta sangat penting dalam menopang peran rumah sakit pemerintah.
Zulfan turut mengapresiasi perjalanan RSU Mutiasari yang berawal dari sebuah klinik bersalin yang dirintis oleh Ibu Mutiasari, hingga berkembang menjadi rumah sakit seperti saat ini.
“Gedung megah dan peralatan canggih tidak akan berarti tanpa pelayanan yang sepenuh hati. Namun kami yakin RSU Mutiasari memiliki komitmen yang kuat dalam hal ini,” tutupnya.

Acara dilanjutkan dengan Peletakan batu pertama pembangunan dan pengembangan gedung RSU Mutiasari dilakukan secara simbolis oleh Bupati Bengkalis Kasmarni, S.Sos., M.MP, dan dihadiri Wakil Ketua I DPRD Bengkalis Arsya Fadillah, S.IP, jajaran manajemen RMB Hospitals Group, pimpinan rumah sakit, unsur Forkopimcam, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta tamu undangan lainnya, serta pemberian doorprize bagi yang beruntung, sebagai penutup kemeriahan acara tersebut.
Berita Lainnya +INDEKS
Pj Kades Suryati, Melaksanakan Kegiatan Penanaman Jagung Serentak diawal Tahun 2026 di Desa Air Kulim
BATHIN SOLAPAN, TRANSMEDIARIAU.COM - Penanaman jagung serentak di awal 20.
BPJS Kesehatan Kukuhkan Duta Muda BPJS Nasional sebagai Agent of Change JKN
TRANSMEDIARIAU.COM, JAKARTA - BPJS Kesehatan resmi .
Semangat Nasionalisme, Pemuda Pancasila MPC Kabupaten Lingga Ikuti Pawai Pembangunan.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Pemuda Pancasila Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Kabu.
Kecamatan Selayar Siap Peringati HUT Kemerdekaan RI Ke-80 besok.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT).
Anggota DPRD Fraksi Demokrat, Hj. Anita, SH Komitmen Kawal Aspirasi Warga Di 2 Desa.
BATHIN SOLAPAN, TRANSMEDIARIAU. Com- Memasuki masa reses pada bulan Juli 2025, anggota DPRD Kabup.
Peran TNI Sangat Dibutuhkan Masyarakat, Ketua FKUB Tanjungpinang Dukung UU TNI
Transmediariau.com, Tanjungpinang - Sejumlah tokoh agama di wilayah Kota Tanjungpinang, menyataka.







