Pilihan +INDEKS
2.000 Lebih Bacaleg 2019, Sudah Jalani Tes di RSJ Tampan

TRANSMEDIARIAU.COM, Sedikitnya sudah 2.000 lebih bakal calon legislatif (Bacaleg) mendatangi Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Tampan di jalan HR Soebrantas Pekanbaru, Riau untuk pemeriksaan kejiwaannya sebagai syarat maju pada Pemilu Legislatif 2019 mendatang.
Demikian disampaikan Direktur RSJ Tampan, Hasneli Juwita Kamis (5/7/2018). Dia mengatakan,
data tersebut terhitung sejak dibuka pemeriksaan kejiwaan untuk peserta calon legeslatif pada 1 Juli lalu.
"Lebih kurang sudah 2.000 peserta yang memeriksakan kejiwaannya di RSJ Tampan. Perharinya rata-rata 500 peserta yang datang. Mungkin hari ini jumlahnya sudah lebih dari 2.000 orang," katanya
Lebih lanjut diterangkan Hasneli, untuk tes psikometri ada beberapa pertanyaan yang harus dikerjakan peserta dan pekerjaannya dinilai. Dimana tes ini membutuhkan waktu 1-2 jam.
"Lalu hasil penilaiannya dibawa saat psikotes kedua wawancara. Dari situ baru diketahui bagaimana kondisi kejiwaan peserta atas hasil penilaian psikater," paparnya.
Ditanya apakah hasil tes psikotes ada peserta yang tak memenuhi syarat, Hasneli mengatakan untuk hasil tes sifatnya rahasia. "Hasil tes sifatnya rahasia, tapi yang jelas hasilnya transparan, karena ini sudah menjadi profesional dari psikater," cakapnya.
"Untuk hasil kita mengupayakan langsung keluar hari itu juga. Asalkan peserta hadir dari pagi," jelasnya lagi.
Untuk mendaftar calon legeslatif, peserta harus melengkapi syarat. Pertama ada surat kesehatan rohani, bebas narkoba, dan kesehatan fisik yang dikeluarkan dari rumah sakit rekomendasi KPU.
Editor : TMR
Sumber : Cakaplah.com
Berita Lainnya +INDEKS
Buronan Kejari Pekanbaru Berhasil Ditangkap
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Kejaksaan Negeri (Kejari) Pekanbaru akhirnya men.
Jelang Ramadan, Polda Riau Musnahkan Miras dan Narkoba hingga Knalpot Brong
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Jelang bulan suci Ramadan, Polda Riau memusnahka.
Kejaksaan Negeri Tanjungpinang Terima Pelimpahan Kasus Tipikor Pembangunan Studio LPP TVRI Kepri.
Transmediariau.com, Tanjungpinang - Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjungpinang menerima pelimpahan t.
Polsek Rengat Barat Ringkus Dua Pelaku Narkoba
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Peredaran narkotika di wilayah Kabupaten Indragiri Hu.
Polsek Kelayang Grebek DPO Kasus Narkoba, Berhasil Temukan BB Sabu
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Personel Polsek Kelayang berhasil mengamankan seorang.
Ibu Rumah Tangga di Kuansing Ditangkap Polisi, Simpan Sabu di Bawah Ember
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Seorang ibu rumah tangga berinisial S (40) ditang.