Pilihan +INDEKS
KPU Kampar: Hasil Verifikasi Semua Parpol Belum Penuhi Administrasi
TRANSMEDIARIAU.COM, Hari ini Jum'at (20/7/2018) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kampar menyerahkan hasil verifikasi dan keabsahan bakal calon anggota legislatif (Bacaleg). Ternyata seluruh parpol atau 16 partai politik belum memenuhi syarat kelengkapan administrasi Bacaleg.
Ketua KPU Kampar Yatarullah kepada Riauterkini.com, Jum'at (20/7/2018) malam mengatakan, belum lengkapnya syarat kelengkapan administrasi Bacaleg setiap parpol bervariasi.
"Ya contohnya sepeti KTP yang tidak KTP elektronik, ijazah belum dilegalisir, surat pengunduran diri sebagai kepala desa dan ada juga tadi yang juga SKCK nya yang belum. Selain itu ada yang belum melengkapi surat keterangan sehat jasmani dan surat bebas narkoba ada juga yang belum," terang Yatarullah
Dikatakan, KPU Kampar telah menginstruksikan kepada pengurus parpol untuk melengkapinya sampai batas akhir perbaikan tanggal 31 Juli 2018 nanti atau selama 11 hari kedepan.
Jika Bacaleg belum mampu memenuhi kekurangan ini sampai batas akhir masa perbaikan maka sesuai Peraturan KPU (PKPU) maka KPU Kampar berhak mencoret Bacaleg tersebut dari daftar.
Parpol juga masih punya kesempatan mengganti Bacaleg yang diajukan sampai batas akhir masa perbaikan.
Parpol juga tidak wajib memenuhi kuota maksimal calon di daerah pemilihan. Namun dengan catatan kuota perempuan sebanyak 30 persen bisa terpenuhi.***
Sumber: riauterkini.com
Berita Lainnya +INDEKS
Oknum PNS PUPR Pemkab Inhu Terlibat Narkoba, Ini Keterangan Polisi
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU -Seorang oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang bertugas.
Kasus Cabul, Polres Inhu Kembali Ringkus Tiga Pelaku, Dua Buron dan Diminta Menyerahkan Diri
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU .
Supir Bus Antar Provinsi Kedapatan Bawa Sabu saat Pengecekan Kesehatan oleh Satlantas Polres Inhu
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Upaya Polres Indragiri Hulu (Inhu) dalam menjamin kes.
Ngamuk karena Dilaporkan ke Istrinya, Pria di Batang Gansal Tebas Wajah Korban
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Aksi penganiayaan brutal terjadi di wilayah Kecamat.
10 Remaja Gilir Gadis Belia Berkali-kali, Lima Pelaku Telah Diamankan Polres Inhu
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Polres Indragiri Hulu (Inhu) berhasil mengamankan lim.
Diduga Cabuli Anak di Bawah Umur, Karyawan Pasar Malam Asal Jambi Diringkus Polsek Rengat Barat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Polsek Rengat Barat, Polres Indragiri Hulu (Inhu), me.







