Pilihan +INDEKS
Alhamdulillah, Idul Adha 1441 H Polres Inhu Potong 15 Ekor Sapi Kurban

TRANSMEDIARIU.COM INHU - Kendati dalam masa sulit dampak pendemi Corona Virus Disease (Covid-19), namun tidak menyurutkan semangat berkurban bagi personel Polres Inhu beserta jajarannya.
Sebagai bukti, Idul Adha 1441 H ini, Polres Inhu dan jajaran Polsek bisa memotong hewan kurban berupa sapi sebanyak 15 ekor, 7 ekor dipotong di Mapolres Inhu dan 8 ekor dipotong dijajaran Polsek.
Kurban Idul Adha tahun ini mengangkat tema "Idul Adha Menanamkan Nilai-nilai Pengorbanan Dan Keikhlasan, Pengabdian Insan Bhayangkara Yang Bertakwa".
"Alhamdulillah, Idul Adha tahun ini Polres Inhu dan Polsek jajaran memotong 15 ekor sapi kurban," kata Kapolres Inhu, AKBP Efrizal S.IK melalui PS Paur Humas Polres Inhu, Aipda Misran disela-sela pemotongan hewan kurban dihalaman Mapolres Inhu, Jumat (31/7/2020).
Dijelaskan Misran, belasan hewan kurban ini berasal dari kurban sejumlah personel Polres Inhu dan Polsek jajaran.
Bahkan satu ekor diantaranya adalah kurban dari Kapolres Inhu beserta keluarga.
Daging kurban ini nantinya akan dibagi-bagikan pada masyarakat disekitar Mapolres Inhu, masyarakat kurang mampu, kaum duafa dan petugas kebersihan kota Rengat.
(Tupang)
Berita Lainnya +INDEKS
Pjs Bupati Kuansing Buka Seminar HUT ke-73 Ikatan Bidan Indonesia
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Sin.
Pjs Bupati Kuansing, Hadiri Penyuluhan Motivasi di SMAN 1 Sentajo Raya, Agar Hidup Sehat Tanpa Narkoba
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Singingi .
Pj Ketua TP PKK Inhil Tinjau Posyandu di Kec. Batang Tuaka
TRANSMEDIARIAU.COM - Mengakhiri kunjungan kerjanya di Kecamatan Batang Tuaka, Pe.
Kartika Sari Erisman Kunjungi Posyandu Seroja dan PAUD Beringin Jaya Kec. Tanah Merah
TRANSMEDIARIAU.COM - Jalani sejumlah agenda kerja di Kecamatan Tanah Merah pada .
Bersama Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir Dinkes Ikuti Rapat Penanganan KLB Malaria
TRANSMEDIARIAU.COM - Sejak status Kejadian Luar Biasa (KLB) malaria ditetapkan p.
Dinas Kesehatan Inhil Ajak Masyarakat Ciptakan Lingkungan Sehat untuk Cegah Penyakit Malaria
TRANSMEDIARIAU.COM - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir, Rahmi Ind.