Pilihan +INDEKS
Lonjakan Kasus Covid-19 di Inhu Semakin Bertambah, PJ Bupati Tegaskan Mematuhi Prokes

TRANSMEDIARIAU.COM INHU – Berdasarkan data terbaru yang dihimpun Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) per tanggal 1 Mei 2021, terdapat lonjakan Kasus Covid-19 yang terjadi di Kabupaten Inhu.
Pj Bupati Inhu, Chairul Riski memaparkan sebaran kasus Covid-19 yang kini terdapat di beberapa Puskesmas yang berada di Kabupaten Inhu.
“Hari ini terdapat penambahan 30 kasus yang tersebar di enam Puskesmas yang berada di enam Kecamatan di Kabupaten Inhu. Antara lain 18 orang di Puskesmas Kulim Jaya, 1 orang di Puskesmas Pekan Heran, 7 orang di Puskesmas Pangkalan Kasai, 2 orang di Puskesmas Lubuk Kandis, 1 orang di Puskesmas Batang Gansal, dan 1 orang di Puskesmas Peranap”, Papar Chairul Riski.
Dari 30 orang tersebut, 26 diantaranya merupakan kontak erat pasien positif dan 4 orang merupakan suspek.
Kemudian dari 30 orang tersebut, 27 orang melakukan isolasi mandiri di rumah dan 3 orang dirawat di rumah sakit. Kasus terbanyak terjadi di Kecamatan Lubuk Batu Jaya dengan status suspek.
Dengan penambahan kasus tersebut total kumulatif terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Inhu menjadi 1.767 kasus, isolasi mandiri 108 orang, rawat di rumah sakit 14 orang, sembuh 1.598 orang dan meninggal dunia 47 orang.
Total kumulatif suspek berjumlah 4.994 kasus, isolasi mandiri 206 orang, isolasi di rumah sakit 4 orang, selesai isolasi 4.740 orang, dan meninggal dunia 44 orang.
Dapat dilaporkan hingga 1 Mei 2021 ini, total kumulatif pemeriksaan Rapid adalah 7.956 dan kumulatif pemeriksaan Swab adalah 6.063.
Pemerintah Kabupaten Inhu terus menghimbau kepada seluruh Masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dalam rangka penanganan Covid-19 di Kabupaten Inhu, diantaranya: disiplin dalam menggunakan masker ketika melakukan aktiftas yang terdapat kontak fisik dengan orang lain; selalu menjaga jarak; sering mencuci tangan dengan sabun di air mengalir; dan menghindari kerumunan.
(Tupang).
Berita Lainnya +INDEKS
Hari Pertama Bertugas, Bupati Ade dan Wabup Hendrizal Tinjau Pelayanan Kesehatan di RSUD Indrasari Rengat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Usai pimpin apel perdana dan hadiri serah terima jaba.
Sambut Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah, Ketua DPRD Kepri, Iman Sutiawan SE Berbagi Sembako.
Transmediariau.com, Tanjungpinang - Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah , yang bertepatan .
Pj. Sekdakab Inhil H. Tantawi Jauhari Buka Sosialisasi Perlindungan Ekosistem Pekerja Desa
TRANSMEIARIAU.COM - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir bekerja sama dengan BPJ.
Pemcam Mandau Lakukan Penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL) di Pasar Mandau Jalan Sudirman
MANDAU, TRANSMEDIARIAU.com – Pemerintah Kecamatan Mandau, pada hari ini Selasa (25/02/2025), me.
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Mushalla Korwilcam Duri, Camat Mandau dan Camat Batsol hadir
MANDAU, BUALBUAL.com - Camat Mandau Riki Rihardi, S.STP., M.Si., pada hari ini Senin (24/02/2025).
Camat Mandau Riki Rihardi, Tinjau Perbaikan Jalan Asrama Tribrata Keluruhan Pematang Pudu
MANDAU, TRANSMEDIARIAU.com – Setelah sekian lama kondisi jalan rusak parah, kini masyarakat Jal.