Pilihan +INDEKS
Di Bulan Penuh berkah, IWMR Inhil Kembali Bagi - bagikan Sembako dan Takjil untuk Masyarakat

INHIL - Di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, Ikatan Wanita Minang Riau (IWMR) kabupaten Indragiri Hiliar(Inhil) kembali melaksanakan kegiatan sosial dengan membagikan sembako dan takjil kepada masyarakat.
Sembako berupa gula putih, mie istan dan Takjil tersebut dibagi bagikan kepada para pengguna jalan di simpang empat lampu merah(APILL) Batang Tuaka Tembilahan, senin(11/4/2022) sore.
Ketua IWMR Inhil mengatakan kegiatan tersebut merupakan salah satu program sosial IWMR Inhil di bulan Suci Ramadhan untuk bisa saling berbagi.
"Alhamdulillah, hari ini pengurus IWMR kembali melaksanaakan kegiatan berbagi sembako dan takjil, " ujar ketua IWMR Inhil, Suriani.
Suriani berharap dengan kegiatan berbagi tersebut dapat sedikit membantu masyarakat yang akan melaksanakan buka puasa.
"Semoga kegiatan ini menjadi berkah untuk kita semua dan semoga dengan kegiatan berbagi ini bisa sedikit membatu sesama," ujarnya.
Senada dengan itu, Ketua Bidang Sosial IWMR Inhil, Hj. Feni Asnita mengatakan berbagi merupakan salah satu progaram IWMR Inhil dibulan suci Ramadhan yang dilaksanakan seminggu sekali selama ramadhan.
"Insya allah minggu depan kita akan kembali berbagi kepada masyarakat," ucapnya.
Feny juga mengucapkan terima kasih kapada para donatur yang telah ikut berpartisipasi menyisihkan rezekinya untuk disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkannya.
"Terima kasih kepada para donator yang telah berpartisipasi membantu pelaksanaan kegiatan sosial ramadhan berbagi yang ditaja IWMR Inhil," ujarnya.
Salah satu pengguna jalan yang menerima takjil tersebut mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan.
"Terima kasih buk takjilnya," ucapnya saat menerima takjil yang dibagikan IWMR Inhil.
Berita Lainnya +INDEKS
Bikin Haru, Kisah AKBP Fahrian Dua Jam Bersama Anak Yatim Piatu
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Momen yang penuh haru bagi anak-anak Panti Asuhan Nur.
PLN dan IWO Inhil Wujudkan Impian, Listrik Gratis untuk Warga
INHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Bulan Suci Ramadhan, PLN ULP Tembilahan berkolaboras.
F SPTI K SPSI Kabupaten Bengkalis Pimpinan Rasiman Manurung Datangi PKS PT PAA, Kubu Kamal siap Kerja
DURI, TRÀNSMEDIARIAU.com - Ratusan masa Serikat Pekerja Transportasi Indonesia (SPTI) DPC Kabupa.
Sambut Bulan Suci Ramadan, MPC-PP Inhu Gelar Syukuran dan Santuni Anak Panti Asuhan
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadan, .
Polsek Singingi Hilir Gencarkan KRYD Jelang Ramadan
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Menjelang bulan suci Ramadhan, jajaran Polsek Sin.
Polsek Singingi Hilir Bersama Warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Lintas Sumatera
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Anggota Polsek Singingi Hilir bersama masyarakat .