Pilihan +INDEKS
Gebyar!!! BUMDes Muara Jaya Mandiri Desa Muara Basung Bagikan Doorprize untuk Para Nasabah Simpan Pinjam

TRANSMEDIAGIAU.COM- Badan Usaha Milik Desa(BUMDes) Muara Jaya Mandiri Desa Muara Basung melaksanakan Gebyar bagi-bagi doorprize bagi para nasabah pada Unit Simpan Pinjam (USP) di Gedung Serbaguna Kantor Desa Muara Basung, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, selasa sore (14/02/23).
Berbagai hadiah doorprize dibagikan kepada nasabah terbaik pemanfaat simpan pinjam pada unit usaha simpan pinjam BUMDes Muara Jaya Mandiri.
Direktur BUMDes, H.Mukhlis menuturkan gebyar tersebut diperuntukan bagi nasabah aktif dan tidak memiliki riwayat tunggakan.
"Bagi yang lancar hari ini kami bagikan hadiah berupa barang keperluan rumah tangga, walaupun tidak banyak seperti tahun lalu,”ujarnya.
Dikatakannya, saat ini BUMDes Muara Jaya Mandiri memiliki 3 unit usaha yaitu, unit Usaha Simpan Pinjam, unit Depot Air Isi Ulang, dan Unit Usaha Taylor (Penjahit).
"Dari unit usaha yang ada yang paling dominan dijalankan adalah Unit simpan pinjam, hanya saja pengembalian pinjaman dari pemanfaat masih banyak yang macet, tiap tahun semakin menurun,"katanya.
Sementara untuk unit usaha Taylor dan unit depot air isi ulang dijelaskan Mukhlis saat ini belum berkembang pesat, mengingat belum maksimalnya ketersediaan perlengkapan dalam pengelolaan air kemasan yang dimiliki oleh BUMDes untuk unit usaha depot isi ulang.
"Kita akan berupaya meningkatkan unit usaha yang ada, rencananya akan menjual air kemasan sehingga mampu berkembang pesat,"jelasnya
Kapada masyarakat,ia berharap untuk setia selalu membeli produk dari unit usaha BUMDes Muara Jaya Mandiri seperti, air isi ulang dan pakaian pesta, pakaian sekolah dan lainnya.
Turut hadir pada kegiatan tersebut,
Kepala Dinas PMD Kabupaten Bengkalis,Ismail, anggota DPRD Bengkalis,Al Asmi,kepala kesa Muara Basung, Akhyar Mukmin, pengurus BUMDes,para nasabah serta tamu undangan lainnya.
Berita Lainnya +INDEKS
Kisah Sukses Koptan Lansia Beternak Bebek Binaan CSR PT TPP di Inhu
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Di sudut kecil Desa Mekar Sari Kecamatan Lirik Kabupa.
Polres Inhil Laksanakan Panen Raya Jagung Serentak Tahap 1
INHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Polres Kabupaten Indragri Hilir (Inhil) mengikuti Pa.
Polda Riau Panen Jagung 156,6 Ton
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Polda Riau menggelar panen raya jagung pipil tah.
Sambu Group Tetap Beroperasi dan Cari Solusi, Di Tengah Ketidakpastian Pasokan Kelapa
TRABSMEDIARIAU.COM -Pada awal tahun 2025, Sambu Group dengan sangat terpaksa mel.
Dukung Program Presiden Prabowo, Polres Rohil bersama Forkopimda Tanam Jagung Serentak
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Polres Rohil bersama Forkompinda menggelar penanaman.
Resmikan Koperasi Berbenah Sejahtera Bersama, Pesan H. Lis Darmansyah : Berikan Kontribusi Perekonomian Tanjungpinang Lebih Baik.
Transmediariau.com, Tanjungpinang - Wali Kota Terpilih Kota Tanjungpinang, H. Lis Darmansyah, SH .