Pilihan +INDEKS
Kapolres Inhu Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian Satu Orang Pamen

TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu) melaksanakan Upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian salah seorang Perwira Menengah (Pamen) yang betugas di Polres Inhu di halaman Mapolres Inhu, Selasa (1/8) sore.
Pamen tersebut adalah, AKBP Ahmad Prihatin, S.H. Kenaikan pangkat tersebut berdasarkan Keputusan Kapolri No: KEP/777VI/2023 tanggal 20 Juni 2023, kenaikan pangkat dari Kompol menjadi AKBP.
Upacara kenaikan pangkat pengabdian itu dipimpin langsung oleh Kapolres Inhu, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K, Perwira Upacara Kasat Lantas Polres Inhu, AKP Fajri Sentosa, S.H., M.H serta Komandan Upacara KBO Sat Reskrim Polres Inhu, Ipda Ario Setiady, S.H., M.H.
Kapolres Inhu, dalam amanatnya menyampaikan terima kasih dan selamat kepada personel yang mendapat anugerah kenaikan pangkat pengabdian Pamen Polres Inhu, yang menjabat sebagai Kabag SDM Polres Inhu setingkat lebih tinggi.
Upacara ini, lanjut Kapolres, merupakan apresiasi bagi personel Polri yang memiliki dedikasi dan loyalitas yang tinggi kepada institusi. Kenaikan pangkat pengabdian diberikan kepada personel yang telah menjalani dinasnya tanpa ada cacat atau pernah menjalani sidang disiplin.
"Mudah-mudahan hal ini menjadi motivasi dan contoh bagi seluruh personel Polres Inhu agar dapat menjalani dinasnya dengan baik hingga selesai," ucap Kapolres.
Upacara yang berlangsung khidmat itu dihadiri dan diikuti Wakapolres Inhu, Kompol Dwi Yatmoko, S.TP., S.I.K., M.I.K, para Kabag, para Kasat, para Perwira Polres Inhu. Pelton Sat Samapta, pelton gabungan staf, pelton Satlantas Polres Inhu, pelton gabungan Sat Reskrim, Sat Intelkam dan Sat Narkoba serta Ketua Bhayangkari Cabang Inhu beserta pengurus.
Berita Lainnya +INDEKS
Sungai Indragiri Meluap, Polisi Kompak dan Tanggap Bantu Warga
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir .
Tingkatkan Sinerginitas, Polsek Mandau Gelar Jum'at Curhat bersama Warga dan Pemdes Air Kulim
MANDAU,TRANSMEDIARIAU.com -Program Jumat Curhat Polsek Mandau bersama Warga desa Air Kulim Kec. B.
Kapolsek Peranap Diganti, Kapolres Inhu: Rem Blong, Langsung Kerja
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Suasana khidmat menyelimuti lapangan apel Mapolres .
Polsek Daik Lingga Bagikan Ratusan Takjil Ramadhan 1446 H Dalam Rangka HUT ke-20 Polda Kepri kepada Masyarakat.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Menyemarakan HUT ke-20 Polda Kepri, Polsek Daik Lin.
Sempat DPO Kasus Narkoba, Bripka Hendra Gunawan Akhirnya Dipecat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menegaskan komitmennya.
AKP Joshua: Tindak Tegas Jika Ada Penyelewengan Sembako Saat Ramadan dan Lebaran
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fit.