Pilihan +INDEKS
Jaga Stabilitas Wilayah Hukum, Sat Intelkam Polres Inhu Gelar Cooling System Bersama Tokoh Agama

TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Satuan Intelkam Polres Indragiri Hulu (Inhu) di bawah pimpinan AKP Beny Adil Saputra memerintahkan anggotanya untuk menggelar giat Cooling System bersama tokoh agama Budha Kabupaten Inhu, Hermanto alias Kokpong. Kegiatan ini berlangsung di Cafe Mie Ayam Kokpong, Kelurahan Pasar Kota, Kecamatan Rengat, Kabupaten Inhu. Sabtu, (7/9/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Beny Adil Saputra menyampaikan bahwa giat cooling system ini merupakan salah satu upaya Polres Inhu untuk terus mempererat komunikasi dan koordinasi dengan tokoh masyarakat dan agama di wilayah Kabupaten Inhu.
"Kami ingin menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di masyarakat selama tahapan pemilihan umum kepala daerah yang akan digelar, terutama dengan menggandeng tokoh-tokoh agama yang memiliki pengaruh besar dalam membina umat dan menjaga kerukunan antar umat beragama," ujar AKP Beny.
Beny juga menambahkan bahwa peran serta tokoh agama sangat penting dalam menciptakan suasana kondusif di tengah masyarakat yang beragam. Dengan adanya dialog dan komunikasi yang baik antara pihak kepolisian dan tokoh agama, diharapkan dapat terwujud kerjasama yang harmonis dalam menjaga keamanan di Kabupaten Inhu.
Sementara itu, Hermanto alias Kokpong menyampaikan apresiasinya terhadap langkah yang diambil oleh Sat Intelkam Polres Inhu. "Saya sangat mendukung kegiatan ini. Saya dan masyarakat Budha akan selalu mendukung pihak kepolisian dalam menjaga kerukunan dan keamanan di Kabupaten Inhu. Kami berkomitmen untuk terus menjalin kerjasama yang baik dengan kepolisian," ujar Hermanto.
Giat cooling system ini diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta menciptakan lingkungan yang aman dan damai di wilayah Kabupaten Inhu terutama dalam menghadapi pilkada tahun 2024
Berita Lainnya +INDEKS
Sempat DPO Kasus Narkoba, Bripka Hendra Gunawan Akhirnya Dipecat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menegaskan komitmennya.
AKP Joshua: Tindak Tegas Jika Ada Penyelewengan Sembako Saat Ramadan dan Lebaran
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fit.
Pastikan Kenyamanan Ibadah dan Antisipasi Balap Liar, Polsek Seberida Patroli Subuh
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Demi menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat d.
Bakti Sosial Polri Presisi, Kapolres Inhu Serahkan Langsung Bantuan ke Mahasiswa
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H, .
Jelang Ramadan, Polres Inhu Amankan Ratusan Gram Narkoba, Miras dan Knalpot Brong
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Menjelang Ramadan 1446 H.
Turut Sukseskan Program Presiden, PT Tasma Puja dan Polres Inhu Tanam Jagung Pipil
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam upaya mendukung .