Pilihan +INDEKS
Cegah Money Politik, Kapolsek Lirik Berikan Bimbingan ke Satpam

TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Lirik Polres Indragiri Hulu (Inhu), Iptu Endang Kusma Jaya memberikan bimbingan dan arahan kepada Satpam salah satu perusahaan kelapa sawit yang berada di Kecamatan Lirik, Kamis (19/9) pagi.
"Arahan dan bimbingan kami berikan kepada satpam di Gor perusahaan desa Sungai Sagu Kecamatan lirik, arahan berkaitan dengan Pemilihan Umun kepala daerah (Pilkada) tahun 2024 yang kami fokuskan untuk mendeteksi dan antisipasi adanya politik uang (money Politic) yang rawan terjadi di lingkungan perusahaan," Kata Kapolres Inhu AKBP Fahrian Saleh Siregar melalui Kapolsek Lirik.
Kapolsek menjelaskan, pihaknya menekankan kepada puluhan Satpam yang hadir saat itu untuk tidak menjadi alat yang digunakan salah satu paslon untuk melakukan money politic karena akan mencederai proses demokrasi yang adil, jujur dan bermartabat.
Jaya juga menambahkan, selain memberikan tentang teknik kepolisian antisipasi money politic, ia juga menyampaikan agar para satpam melaporkan kepada pihaknya apabila ada menemukan berita bohong (Hoax) yang mengarah kepada ujaran kebencian yang dapat memecah belah persatuan.
Ia mengingatkan agar satpam yang ada ikut andil dalam mensosialisasikan pilkada yang aman, damai sejuk dan bermartabat di lingkungan perusahaan dan karyawan, serta menggunakan hak pilihnya saat hari pencoblosan.
Di lain pihak, humas Perusahaan Hadi Sukoco mengucapakan terima kasih kepada Kapolsek dan jajaran. Menurutnya kegiatan yang dilakukan ini sangat positif untuk meningkatkan kemampuan para Satpam dan berharap agar silaturahmi dan koordinasi dapat terjaga dengan baik.
Pihak perusahaan siap membantu dan berbagi informasi terkait situasi Pilkada maupun terkait informasi-informasi lain yang dibutuhkan kepolisian khususnya Polsek Lirik.
"Kami mengucapkan terimakasih kepada pihak perusahaan yang sudah berkomitmen membantu kami, tadi kegiatan kami akhiri dengan foto bersama," ujar Kapolsek menutup keterangannya.
Berita Lainnya +INDEKS
Sempat DPO Kasus Narkoba, Bripka Hendra Gunawan Akhirnya Dipecat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menegaskan komitmennya.
AKP Joshua: Tindak Tegas Jika Ada Penyelewengan Sembako Saat Ramadan dan Lebaran
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fit.
Pastikan Kenyamanan Ibadah dan Antisipasi Balap Liar, Polsek Seberida Patroli Subuh
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Demi menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat d.
Bakti Sosial Polri Presisi, Kapolres Inhu Serahkan Langsung Bantuan ke Mahasiswa
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H, .
Jelang Ramadan, Polres Inhu Amankan Ratusan Gram Narkoba, Miras dan Knalpot Brong
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Menjelang Ramadan 1446 H.
Turut Sukseskan Program Presiden, PT Tasma Puja dan Polres Inhu Tanam Jagung Pipil
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam upaya mendukung .