Pilihan +INDEKS
Bangun Kerukunan Jelang Pilkada 2024: Polsek Seberida Cooling System di Desa Seresam
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU -Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Polsek Seberida menggelar kegiatan Cooling System bersama tokoh pemuda di kantor Desa Seresam, Kecamatan Seberida, Kabupaten Inhu, Senin (23/9/2024).
Dipimpin oleh Kapolsek Seberida, AKP Yudha Efiars, kegiatan ini melibatkan jajaran Bhabinkamtibmas, Kepala Desa Seresam, Rusba, serta para tokoh masyarakat setempat.
Dalam arahannya, AKP Yudha Efiars menekankan pentingnya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) saat Pilkada.
Ia mengimbau warga untuk tetap rukun meskipun memiliki pilihan politik berbeda, dan tidak terpengaruh isu politik identitas dan SARA.
Kapolsek menyoroti perlunya komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang kondusif.
“Peran aktif berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh agama dan pemuda, sangat diperlukan untuk menjaga Harkamtibmas,” ujarnya.
Kegiatan cooling system ini diharapkan dapat menciptakan suasana damai dan aman di Kecamatan Seberida menjelang Pilkada 2024, sehingga seluruh tahapan pemilu dapat berlangsung dengan lancar.
Berita Lainnya +INDEKS
Kapolsek Awet Nainggolan Gandeng Siswa SMAN 01 Kuala Cenaku Panen Raya Jagung Serentak Kuartal I Tahun 2026
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam rangka mendukung program pemerintah tentang K.
Polri Hadir untuk Masyarakat, Polsek Daik Lingga Lakukan Patroli Wilayah Terdampak Banjir Rob.
TRANSMEDAIRIAU.COM, Lingga - Dalam rangka mengantisipasi dampak banjir rob yang .
Kasat Binmas Polres Inhu dan Kapolsek Peranap Dirotasi
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Kapolres Inhu AKBP Fahrian Saleh Siregar memimpin l.
Pindah Tugas, Fahrian Siregar Pamit ke Awak Media
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Menjelang pindah tugas, Kapolres Indragiri Hulu (Inhu.
Waspadai Cuaca Ekstrem, Polsek Daik Lingga Bersama Instansi Terkait Himbau Nelayan Tetap Waspada.
TRANSMEDAIRIAU.COM, Lingga - Dalam rangka mengantisipasi dampak banjir rob serta.
Waspada Banjir Rob Pesisir, Polsek Daik Lingga Intensifkan Patroli dan Himbauan kepada Warga.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Untuk mengantisipasi dampak banjir rob di wilayah p.







