Pilihan +INDEKS
Doa Bersama Santri dan Warga, Kapolsek Batang Cenaku Berharap Pilkada Damai

TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Desa Kerubung Jaya menjadi saksi diadakannya acara doa bersama santri dan warga masyarakat dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW serta persiapan menuju Pilkada yang aman, damai, dan bermartabat, Jumat (4/10/2024) malam.
Kegiatan yang berlangsung di Pondok Pesantren Al Mutazam ini dihadiri oleh lebih dari seribu orang, termasuk Kapolsek Batang Cenaku Iptu Edi Dalianto dan sejumlah tokoh masyarakat.
Tema acara, “Memperkuat Cinta Kepada Rasulullah Saw dengan Meneladani Sifat-Sifatnya dalam Kehidupan Sehari-Hari”, menjadi pengingat bagi semua yang hadir akan pentingnya meneladani ajaran Nabi dalam menjalani kehidupan.
Dalam sambutannya, Kapolsek Edi Dalianto menekankan pentingnya kerjasama antara Polri dan masyarakat, khususnya dalam menghadapi tahapan Pilkada 2024 yang semakin dekat.
Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, tetapi juga untuk menjalin silaturahmi antara Polri dan masyarakat.
Menurut Edi, acara ini diharapkan dapat menciptakan suasana yang sejuk dan damai, menjelang pelaksanaan Pilkada. “Kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman, serta bisa berpartisipasi aktif dalam proses demokrasi,” ujarnya.
Doa bersama dipimpin oleh KH. Nur Hasan Al.Hafid, yang mengajak semua yang hadir untuk memanjatkan doa bagi kedamaian dan kesejahteraan di Kabupaten Inhu. Dalam acara ini, hadir pula berbagai elemen masyarakat, termasuk para guru, santri, serta tokoh agama dan pemuda setempat.
Kegiatan berakhir dengan situasi yang aman dan kondusif, menandakan bahwa kolaborasi antara Polri dan masyarakat terus terjalin erat demi tercapainya Pilkada yang berintegritas.
Berita Lainnya +INDEKS
Sempat DPO Kasus Narkoba, Bripka Hendra Gunawan Akhirnya Dipecat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menegaskan komitmennya.
AKP Joshua: Tindak Tegas Jika Ada Penyelewengan Sembako Saat Ramadan dan Lebaran
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fit.
Pastikan Kenyamanan Ibadah dan Antisipasi Balap Liar, Polsek Seberida Patroli Subuh
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Demi menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat d.
Bakti Sosial Polri Presisi, Kapolres Inhu Serahkan Langsung Bantuan ke Mahasiswa
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H, .
Jelang Ramadan, Polres Inhu Amankan Ratusan Gram Narkoba, Miras dan Knalpot Brong
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Menjelang Ramadan 1446 H.
Turut Sukseskan Program Presiden, PT Tasma Puja dan Polres Inhu Tanam Jagung Pipil
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam upaya mendukung .