Pilihan +INDEKS
Kampanye Dialogis Ready, Rezita: Anak Muda harus Diberi Ruang Beraspirasi

TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Rezita Meylani Yopi dan Suhardi menggelar kampanye dialogis dengan anak muda yang memiliki potensi energi, mobilitas tinggi, dan jiwa kreativitas yang luar biasa di Inhu Park Pematang Reba, Senin (11/11/2024) malam.
Kegiatan yang dihadiri oleh ratusan anak muda dari berbagai kalangan ini mengusung tema “Generasi Z Berdaya”.
Dalam kesempatan tersebut, Paslon berjuluk Ready ini membuka ruang dialog dengan para pemuda untuk mendengarkan langsung aspirasi dan pertanyaan yang mereka miliki.
Salah satu topik yang paling banyak disorot adalah mengenai masalah lapangan kerja di Kabupaten Indragiri Hulu. Salah seorang peserta mengajukan pertanyaan tentang bagaimana paslon akan menciptakan peluang kerja bagi generasi muda yang ada di wilayah tersebut.
Menjawab pertanyaan itu, dengan senyum khasnya, Rezita menjelaskan, bahwa tantangan penciptaan lapangan kerja harus dilihat secara holistik.
“Anak muda harus dirangkul dan diberi ruang untuk beraspirasi. Kita harus memberikan fasilitas yang dapat mewadahi kreativitas mereka, baik dalam bidang teknologi, seni, maupun sektor-sektor lainnya yang relevan dengan perkembangan zaman,” ujarnya.
Rezita juga menekankan pentingnya pemerintah untuk tidak hanya sekedar memberi pekerjaan, tetapi juga menciptakan ekosistem yang mendukung tumbuhnya ide-ide kreatif.
“Masalah anak muda tidak bisa dilihat dari satu sisi saja, perlu keseriusan dalam menganalisis setiap tantangan yang ada, dan mencari peluang dari setiap tantangan tersebut,” tambahnya.
Kampanye ini mencerminkan komitmen paslon Ready dalam memberdayakan anak muda untuk lebih aktif berpartisipasi dalam pembangunan daerah.
Paslon ini percaya bahwa dengan memberi ruang bagi anak muda untuk berkembang, tidak hanya akan menciptakan lapangan kerja, tetapi juga akan meningkatkan kualitas hidup dan daya saing Kabupaten Indragiri Hulu di masa depan.
Kegiatan kampanye ini menjadi momentum penting untuk menunjukkan bagaimana generasi muda dapat menjadi pilar utama dalam kemajuan daerah. Dengan segala potensi yang dimiliki, anak muda diharapkan tidak hanya menjadi penerima manfaat, tetapi juga sebagai agen perubahan yang dapat menggerakkan roda perekonomian dan sosial di Kabupaten Indragiri Hulu.
Pasangan calon Rezita Meilani Yopi dan Suhardi menegaskan bahwa mereka siap memberikan perhatian lebih kepada anak muda dan memastikan mereka mendapat fasilitas serta dukungan untuk tumbuh dan berkembang sesuai dengan potensi yang ada.
Berita Lainnya +INDEKS
Segera Memimpin Riau, Ini Sederet Janji Kampanye Abdul Wahid-SF Hariyanto
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Abdul Wahid dan SF Hariyanto akan segera diamana.
Warga Antusias Saat Reses Perdana Mafirion sebagai Anggota DPR RI
INHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Reses adalah merupakan komunikasi dua arah antara le.
Nasir Wardan Sampaikan Ribuan Terimakasih ke Masyarakat Riau dan Ucapkan Selamat Kepada Abdul Wahid - SF Haryanto
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Guber.
Gubernur Terpilih Belum Dilantik, Ketua Tim Suwai Ucapkan Selamat
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Meski Gubernur.
Unggul di 9 Kabupaten, Paslon Bermarwah Kantongi 1,2 Juta Suara
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Rekapitulasi penghit.
Ketua Koalisi Kbs Bersatu Di Saat Pleno Selesai Berterimakasih Kepada Seluruh Pihak Atas Kemenangan Paslon Kasmarni - Bagus Santosa
TRANSMEDIARIAU.COM - Ketua Koalisi KBS Bersatu Rahmad S.Ikom mengucapkan terimak.