Pilihan +INDEKS
Polres Inhil Sterilisasi Vihara Jelang Tahun Baru Imlek

INHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Polres Inhil melakukan sterilisasi terhadap Vihara Prajna Maitreya Jalan M.Boya Tembilahan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan jelang perayaan Imlek 2576 tahun 2025.
Kapolres Inhil AKBP Farouk Oktora melalui Kasat Samapta AKP Andi Aceh mengatakan sterilisasi dilakukan dengan berlapis 3 ring, dalam gedung, halaman dan pagar luar.
"Prinsipnya kegiatan sterilisasi ini untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga kita," kata AKP Andi, Selasa (28/1/2025) malam.
Ia menjelaskan, sterilisasi tersebut untuk memastikan tidak ada hal yang mencurigakan dan membahayakan warga, khususnya yang melaksanakan perayaan Imlek 2025.
"Juga terciptanya Sitkamtibmas yang aman, kondusif. Semoga kegiatan ibadah perayaan tahun baru Imlek dapat berlangsung lancar, aman dan kondusif," harpanya.
Andi menegaskan pihaknya atas perintah Kapolres Inhil berkomitmen untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga yang melaksanakan Imlek hingga pada kegiatan Cap Go Meh.
"Kami komitmen akan menjaga keamanan dan kenyamanan untuk warga. Alat deteksi kita bawa seperti metal detektor," pungkasnya. (***)
Berita Lainnya +INDEKS
Buronan Kejari Pekanbaru Berhasil Ditangkap
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Kejaksaan Negeri (Kejari) Pekanbaru akhirnya men.
Jelang Ramadan, Polda Riau Musnahkan Miras dan Narkoba hingga Knalpot Brong
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Jelang bulan suci Ramadan, Polda Riau memusnahka.
Kejaksaan Negeri Tanjungpinang Terima Pelimpahan Kasus Tipikor Pembangunan Studio LPP TVRI Kepri.
Transmediariau.com, Tanjungpinang - Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjungpinang menerima pelimpahan t.
Polsek Rengat Barat Ringkus Dua Pelaku Narkoba
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Peredaran narkotika di wilayah Kabupaten Indragiri Hu.
Polsek Kelayang Grebek DPO Kasus Narkoba, Berhasil Temukan BB Sabu
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Personel Polsek Kelayang berhasil mengamankan seorang.
Ibu Rumah Tangga di Kuansing Ditangkap Polisi, Simpan Sabu di Bawah Ember
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Seorang ibu rumah tangga berinisial S (40) ditang.